Blogger Jateng

Media Audio Pembelajaran

Media Audio Pembelajaran--

Asalamualaikum
Apa kabar sobat 😃 , jika postingan sebelumnya tentang media visual dan audiovisual, kali ini saya akan membahas tentang media audio.

Kalian tau kan audio itu apa? nah benar sekali, audio adalah suara atau bunyi yang dihasilkan oleh getaran suatu benda.
Sedangkan media audio sendiri itu menurut Sudjana dan Rivai [2003 :129] ~ media audio untuk pengajaran adalah bahan yang mengandung pesan dalam bentuk auditif (pita suara/piringan suara], yang dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian & kemauan sisiwa sehingga terjadi proses belajar mengajar.



Kali ini saya akan berbagi pengalaman ketika saya membuat soal untuk listening sobat, terdengar mudah tapi waktu saya rekaman saya ulang berkali kali dan ternyata sulit juga untuk rekaman saja, hehe.
Bagian yang paling sulit tuh ketika editing suaranya, ketika kita harus memperjelas suara, volume, menambahkan musik, dan lain lain.

Ada beberapa kesulitan ketika dalam soal tersebut ada teks yang mengharuskan dialog antara laki laki dan perempuan, nah kali ini saya akan berbagi tips untuk tidak perlu repot repot meminta bantuan teman cewek kita sobat, kita bisa ubah sendiri suara kita jadi suara perempuan,ceileh bisa buat ngerjain pacar juga, hehe.
Lanjut, langkah awal kalian masukin dulu rekaman kalian, sesuaikan dari bagian mana sampai mana yg akan dirubah suaranya, lalu klik effect > special > vocal enhancer > lalu pilih preset female.
dari situ pasti terdengar seperti suara cewek sobat.

Jika ingin menambahkan backsound, kalian tinggal masukin aja musiknya, ke track 2 atau berapa aja terserah, jangan satu track dengan rekaman kalian, biar mudah editingnya, sesuaikan volumenya.

Kalau rekaman kalian ada beberapa part, kalian tinggal sambungin aja ke track yang sama, ingat jangan sampai terbentur.

Untuk kalian yang sedang mengajar, boleh nih kalian bikin sendiri soal listening bahasa inggris untuk murid kalian, eits tapi suaranya yang jelas dan tegas lho ya, hehe

Sekian nih sobat, tuggu update terbarunya, semoga bermanfaat
Wasalamualaikum.